![]() |
via: fandango.com |
Beruang kesukaan kita pada masa kecil dibuatkan film oleh
Hollywood. Tentu saja film bergenre anak-anak.
Sinopsis:
Setelah gempa bumi yang menghancurkan hutan tempat
tinggalnya, seekor beruang kecil pergi ke Inggris untuk mencari rumah baru.
Beruang itu ditolong oleh keluarga Brown dan diberi nama Paddington.
Perlahan-lahan Paddington mulai dapat beradaptasi dengan kehidupan manusia
namun Millicent (Nicole Kidman) ingin memburu Paddington untuk diawetkan dan
dijadikan salah satu koleksinya.
Jelas film ini dibuat untuk anak-anak. Cerita dari film ini
mengutamakan pentingnya keluarga. Walaupun begitu, orang dewasa jelas dapat
menikmati film ini. Joke di film ini tidak jauh-jauh dari slapstick comedy.
Banyak scene lucu yang menurut saya terlalu berlebihan sehingga tidak begitu
lucu.
Beruang Paddington dibuat dengan efek CGI yang sangat bagus
sehingga terlihat sangat nyata. Seluruh emosi dari beruang itu berhasil dicapture.
Efek untuk adegan lainnya juga sangat bagus. Salah satu kekuatan dari film ini
adalah cinematografi yang sangat bagus. Kita seperti membaca sebuah buku cerita
ditambah dengan warna-warna yang cerah.. Keindahan London sangat ditampilkan di
film ini.
Film ini didukung oleh para actor senior yang kemampuannya
tidak usah diragukan seperti Sally Hawkins, Hugh Bonneville dan Nicole Kidman.
Well walaupun acting Nicole Kidman sedikit berlebihan.
My Rating
80%
Halo grabyoursnack. Gue Luthfi dari Review Luthfi. Mau ngasih tahu, linknya akan dipasang setelah bloglist gue bener yaa, untuk sementara lagi ga bisa ditambah ga tahu kenapa kayaknya error. Btw, salam kenal :D
ReplyDeleteOke ga papa kok hehe. Makasih ya
Delete